Kekurang Asam Folat Saat Hamil Bisa Menyebabkan Bayi Caca
Masa kehamilan merupakan masa rawan yang harus diwaspadai. Saat itu kita sedang dalam proses membentuk tubuh seorang manusia, sehingga aneka bahan-bahan berupa zat-zat gizi penting harus dikonsumsi dalam jumlah cukup.
Ada zat gizi yang mungkin sering diabaikan oleh ibu-ibu saat hamil, yaitu konsumsi asam folat, ternyata kekurangan asam folat bisa melahirkan bayi yang mengalami Spina Bifida yaitu suatu kelainan karena Neural Tube tidak terbentuk dengan sempurna. Bayinya jadi lahir seperti memiliki buntut atau ekor karena adanya cacat pada pembentukan tulang belakang.
Selain Spina Bifida juga bisa terjadi anencephaly, dan encephalocele,yaitu gangguan pada tulang kepala dan otak. Keduanya merupakan jenis Neural Tube Defect , kalau yang ini merupakan NTDs terbuka. Ada juga yang disebut jenis Neural Tube Defect tertutup, yang terjadi ketika cacat yang mengenai tulang belakang ditutup oleh kulit.
NTDs terjadi karena malformasi konggenital akibat dari gagal menutupnya neural tube selama masa embriogenesis, sehingga neural tube tidak dapat terbentuk dengan sempurna.
Tidak terbentuknya neural tube berkaitan dengan perubahan status asam folat. Perubahan pada status asam folat dipengaruhi oleh gangguan distribusi folat dalam jaringan dan asupan folat yang tidak adekuat. Kekurangan asam folat ini terjadi pada saat konsepsi atau Trimester pertama.
Tapi asam folat tetap merupakan faktor penyebab utama. Manifestasi dari kekurangan asam folat adalah terjadinya gangguan pada proses penutupan neural tube pada otak dan tulang belakang bayi.
Neural Tube Defects merupakan kelainan yang bersifat permanen. Hal ini dikarenakan berhubungan dengan neuron/ syaraf dari penderita. Sehingga terapi gizi yang dilakukan hanya dapat dilakukan satu bulan sebelum terjadi pembuahan sampai dengan trisemester pertama kehamilan.
Menurut Angka Kecukupan Gizi Indonesia, Konsumsi asam folat yang dianjurkan adalah 1,3 µg perhari. Pada wanita hamil atau wanita menjelang hamil, perlu ada tambahan 0,4 µg perhari. Hal ini bisa kita penuhi selain dari konsumsi suplemen juga dari bahan makanan alami yang tinggi asam folat seperti hati sapi, kacang-kacangan, brokoli dll.
Semoga artikel Kekurang Asam Folat Saat Hamil Bisa Menyebabkan Bayi Caca bermanfaat bagi Anda. Jika kamu suka dengan artikel Kekurang Asam Folat Saat Hamil Bisa Menyebabkan Bayi Caca ini, like dan bagikan ketemanmu.
Post a Comment