Tuesday, October 11, 2011

Gejala dan Pengobatan Cacar air

Penyakit cacar air atau Chicken Pox termasuk penyakit yang cepat menular. Penyebab utamanya adalah serangan dari virus Varicella zoster. Tidak hanya anak-anak saja, virus ini juga dapat menyerang orang dewasa dan bayi. Yang perlu diperhatikan adalah, virus ini menyerang ketika ketahanan tubuh melemah atau kondisi badan sedang tidak fit.

Cara penyebaran virus Varicella ini melalui udara atau Aerogen. Karena melalui udara, virus dapat dengan cepat berpindah dan kontak dengan orang lain. Selain itu, kontak fisik dengan penderita cacar air ini juga semakin meningkatkan resiko tertular.

Air yang berada di dalam gelembung cacar air jika pecah dan mengenai kulit akan lebih cepat tertular. Perlu juga diwaspadai kontak virus yang berasal dari air ludah atau liur dari penderita cacar air.

Gejala Cacar Air
Sebenarnya gejala awal timbulnya penyakit cacar air ini hampir sama dengan penyakit Flu. Penderita seringkali mengira dirinya hanya terserang penyakit flu biasa. Gejala cacar air akan lebih nampak saat munculnya bentol kemerahan di permukaan kulit dalam jumlah yang banyak.

Gejala awal cacar air antara lain:
  • Kondisi badan terasa menurun atau tidak fit, lemah dan mudah capek.
  • Mulai merasakan demam disertai flu ringan.
  • Mulai merasakan nyeri di pergelangan sendi dan ngilu, tapi tidak semua penderita mengalaminya, ada yang hanya demam beberapa hari.
  • Muncul bentol kemerahan seperti gelembung yang berisi air di permukaan kulit. Umumnya, muncul pertama kali di daerah dada.
Setelah muncul bentol atau gelembung yang berisi air di seluruh tubuh, masa inkubasi dari cacar air ini adalah sekitar 2 - 3 minggu tergantung dari daya tahan tubuh penderita cacar air. Semakin kuat daya tahan tubuhnya, maka cacar air yang keluar di permukaan kulit hanya sedikit dan cepat mengering.

Tips Perawatan dan Pengobatan Cacar Air
Berikut ini beberapa hal yang harus diperhatikan dan pengobatan dalam penyakit cacar air ini, yaitu:
  • Segera periksakan penderita cacar air ke Dokter untuk mendapatkan pengobatan yang lebih baik. Umumnya Dokter akan memberi beberapa obat seperti obat penurun panas untuk mengatasi demam, vitamin untuk menambah daya tahan tubuh, dan antivirus cacar air baik obat maupun salep seperti salah satunya adalah Asiklovir.
  • Mandi secara teratur, pagi dan sore. Gunakan sabun yang mengandung antiseptik yang banyak dijual atau dengan resep dokter yang bisa dibeli di apotik.
  • Hindari pemakaian bedak tabur saat gelembung pecah. Hal ini disebabkan pemberian bedak akan menambah perluasan penyebaran cairan dari cacar air yang berisi virus ke kulit yang sehat. Pakailah salep yang telah diresepkan dokter seperti Asiklovir atau salep Betadine, agar luka cepat mengering.
  • Hindari menggaruk bekas luka cacar air yang telah mengering agar tidak membekas.


Semoga artikel Gejala dan Pengobatan Cacar air bermanfaat bagi Anda. Jika kamu suka dengan artikel Gejala dan Pengobatan Cacar air ini, like dan bagikan ketemanmu.

Post a Comment

MemeCece - All Right Reserved.Powered By Blogger
Meme Cece, Template Edit by : Idho Zander